Saturday, October 31, 2015

Membangun Bisnis RT/RW NET

Salam sejahtera sobat laresawoo. Saat ini internet bukan menjadi barang istimewa lagi bagi masyarakat indonesia, baik itu di kota atau di desa hampir setiap saat selalu disibukkan dengan gadget. Entah itu mencari informasi atau sekedar main game. Disamping itu hampir disetiap kecamatan atau desa diharuskan untuk mempunyai koneksi internet untuk memudahkan pekerjaan. Begitu juga di sekolah dasar yang akan melakukan akreditasi diharuskan mempunyai koneksi internet. Bagi kita yang tinggal di desa, baik itu sudah tercover jaringan speedy atau belum, ini adalah suatu peluang bisnis yang mungkin bisa menghantarkan kita menuju kesuksesan. Dengan melihat beberapa faktor di atas, kita bisa membuka bisnis rt/rw net melalui jaringan speedy atau ISP.

Namun untuk bisnis rt/rw net di daerah pedesaan ada beberapa faktor yang harus diperhatikan yaitu, 
    Membangun Dan Membuka Bisnis RT/RW NET
  1. Jaringan Internet. Apakah di daerah kita sudah tercover jaringan internet dari speedy atau belum. Jika sudah, apakah kualitas jaringannya stabil atau tidak. Jika kualitas jaringan tidak stabil atau memang belum tercover oleh speedy, berarti kita harus mengambil jalan alternatif lain yaitu dengan mencari Internet Service Provider (ISP) yang bisa mengcover jaringan internet di daerah kita.
  2. Kompetitor. Apakah di daerah kita sudah ada yang membuka bisnis tersebut apa belum. Jika sudah ada dan kita masih ingin membangun bisnis rt/rw net maka kita harus siap untuk bersaing.
  3. Topologi Daerah. Jika niat kita membuka bisnis ini ditujukan untuk pelanggan yang letaknya jauh, maka poin ini harus benar-benar diperhatikan. Namun jika tujuan kita hanya untuk lingkungan sekitar, maka poin ini abaikan saja.
Untuk itu pada kesempatan ini saya akan memberikan informasi tentang alat apa saja yang dibutuhkan untuk membangun bisnis rt/rw net beserta asumsi biaya yang diperlukan. Sebagai catatan, bisnis ini murni rt/rw net dan tidak dicampur dengan warnet. Dan untuk koneksi internet tidak menggunakan jaringan speedy melainkan menggunakan Internet Service Provider (ISP).

Berwiraswasta Dengan Membangun Bisnis RT/RW Net


NO
NAMA
QTY.
SATUAN
JUMLAH
1
Pilih salah satu :
-     Tower Triangle
-     Pipa

4
4

900.000
150.000

3.600.000
600.000
2
-     Komputer / Laptop
1
3.500.000
3.500.000
3
Radio AP Airgrid 27db
1
1.500.000
1.500.000
4
Router Rb 750
1
650.000
650.000
5
Radio pemancar :
-     Bullet / Sejenisnya
-     Antena Omni Hyperlink

1
1

850.000
1.250.000

850.000
1.250.000
6
Kabel LAN
40m
5.000
200.000
7
Stavolt
1
250.000
250.000
8
UPS
1
600.000
600.000
9
Kawat Spender
5kg
20.000
100.000
10
Tracker
12
10.000
120.000
TOTAL PAKAI TRIANGLE
12.620.000
TOTAL PAKAI PIPA
9.620.000
Penjelasan tabel !
  1. Saran saya, jika jarak ISP jauh silahkan memakai Tower Triangle dan sebaliknya. Yang jelas Tower Triangle akan lebih kuat dan tidak mudah goyang.
  2. Pakai saja komputer atau laptop standart, karena fungsinya hanya untuk memonitor jaringan dari atau ke pelanggan.
  3. Radio AP tidak harus seperti apa yang saya tulis dalam tabel, yang jelas harus punya high perform agar kualitas jaringan yang kita terima dari ISP bisa maksimal.
  4. Berfungsi untuk mengatur pendistribusian bandwith kepada pelanggan, dan tidak harus sama dengan yang saya tulis pada tabel di atas. Yang penting fungsinya sama.
  5. Untuk bisa menjangkau pelanggan dengan jarak yang jauh harus memakai perangkat sekelas Bullet atau sejenisnya dan digabung dengan antena Omni (bisa merek apa saja, yang jelas harga menentukan kualitas).
  6. Untuk kabel LAN, saya asumsikan tinggi tower 20m dan jarak ke rumah kurang lebih 15m. Jangan lupa pilih kabel LAN yang jenis Outdoor.
  7. Untuk stabilisator tegangan listrik pada perangkat.
  8. Untuk menyimpan daya sementara jika sewaktu-waktu ada mati lampu.
  9. Untuk dikaitkan ke tower atau pipa
  10. Untuk menarik kawat spender agar tidak kendor.
Data di atas sifatnya fleksibel, karena semua kembali pada kebutuhan kita. Jika daerah kita sudah tercover jaringan speedy, maka biaya di atas otomatis akan berkurang. Semoga artikel ini bisa menambah wawasan atau paling tidak bisa menjadi acuan kita jika ingin membangun bisnis rt/rw net. Sampai jumpa pada artikel menarik berikutnya. Salam.
Artikel Menarik Lainnya
Previous Post
Next Post

0 komentar:

- Pengunjung yang hebat pasti meninggalkan komentar
- Komentar IKLAN / LINK AKTIV tidak akan di Publish
- Komentar mengandung unsur SARA tidak akan di Publish
- Komentarlah dengan bijak sesuai topik artikel
- Komentar anda menjadi undangan bagi saya

Followers