Friday, June 5, 2015

Mengatasi Deskripsi Artikel Yang Hilang Ketika Di Share Ke Facebook

Deskripsi artikel tidak muncul - Facebook atau google+ merupakan salah satu media sosial yang sangat amat ramai pengguna. Jika diibaratkan jalan, facebook atau google+ adalah jalanan macet. Karena digunakan oleh jutaan orang diseluruh penjuru dunia, termasuk saya. Dan merupakan tempat promosi yang cocok bagi blogger-blogger pemula seperti saya. Karena dengan kita membagikan artikel ke facebook atau google+, paling tidak artikel kita bisa dilihat oleh para pengguna sosial media tersebut. Syukur-syukur kalau artikel yang kita share di klik oleh mereka, otomatis blog kita akan mendapatkan traffic.

Mengatasi Deskripsi Artikel Yang Hilang Ketika Di Share Ke FacebookSeperti beberapa hari yang lalu, saya mencoba membagikan beberapa artikel blog ke facebook. Pada awalnya saya tidak peduli atau bisa dibilang tidak paham tentang hasil tampilan artikel jika di share ke facebook. Dalam hati, yang penting artikel saya bisa dilihat oleh teman-teman facebook. Setelah beberapa waktu saya lihat ada teman yang juga ikutan membagikan artikel dari blognya ke facebook. Saya perhatikan kok ada yang beda dengan tampilannya. Lalu saya mencari artikel yang pernah saya share ke facebook dengan menelusuri log aktivitas. 
Mengatasi Deskripsi Artikel Yang Hilang Ketika Di Share Ke Facebook
Deskripsi tidak kelihatan
Setelah ketemu saya perhatikan memang berbeda, tampilan artikel saya di facebook hanya berupa judul artikel dan nama blog. Kalau punya teman saya lengkap dengan beberapa baris uraian pada paragraf pertama artikel tersebut. Kemudian saya mencari informasi ke tempat mbah google, dan mendapatkan hasil yang tidak menggembirakan. Karena jika kita share artikel blog ke facebook dan yang muncul hanya judul artikel sama judul blog, berarti ada yang salah atau kurang dengan template blog kita. Akhirnya mau tidak mau saya mencari solusi agar deskripsi artikel atau beberapa baris paragraf pertama dari artikel bisa muncul ketika di share ke facebook.
Mengatasi Deskripsi Artikel Yang Hilang Ketika Di Share Ke Facebook
Deskripsi kelihatan
Ternyata masalahnya sangat sederhana, kita hanya perlu menambahkan beberapa baris script (kode html) untuk menyelesaikan masalah tersebut. Dan kodenya pun sangat simple, silahkan lihat di bawah ini beserta cara pemasangannya didalam template blog.

Deskripsi Artikel Tidak Muncul Ketika Di Share Ke Facebook

1. Seperti biasa masuk ke akun blog anda
2. Pilih Template lalu klik Edit HTML
3. Cari kode <data:post.body/> dengan menggunakan CTRL+F agar lebih mudah
4. Copy kode di bawah ini, lalu paste tepat diatas kode <data:post.body/>
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
<b:if cond='data:post.snippet'>
<meta expr:content='data:post.snippet' name='description'/>
</b:if></b:if>
catatan : jika <data:post.body/> ada lebih dari satu, letakkan diatas kode nomer 2.
5. Save template anda, dan coba share artikel ke facebook.

Jika deskripsi artikel belum muncul, silahkan coba satu-satu <data:post.body/> pada point 3 di atas. Jika beberapa baris paragraf pertama dari artikel yang anda share sudah muncul, berarti anda sudah berhasil mengatasi masalah tersebut. Kalau masih bingung silahkan gunakan kolom komentar dibawah untuk mendiskusikannya. Selamat mencoba, semoga berhasil !!
Artikel Menarik Lainnya
Previous Post
Next Post

6 comments:

  1. makasih banget infonya mas, saya juga pernah begitu, salam kenal.

    ReplyDelete
    Replies
    1. terima kasih mas @Isrofi sudah mampir ke sini.

      pertama saya kaget mas, yg muncul cuma judul sama nama blog hahaha...

      tapi akhirnya bisa diatasi juga.....

      salam kenal juga mas

      Delete
  2. gan mau tanya, data:post body yang agan maksud ada 2, yang pertama or yang ke-2 ?

    mohon infonya gaan, terima kasih...

    ReplyDelete
    Replies
    1. maaf mas Muhammad Faris Al Fatih, sebaiknya dicoba satu-satu mas.... soalnya saya punya 2 kasus yang sama tapi penempatan kodenya berbeda.... mungkin gara-gara templatenya yang bikin gak sama.

      terima kasih sudah tersesad di mari >.<

      Delete
    2. skarang sudah bisa mas, saya langsung mencoba yang ke-2, alhamdulillah langsung bisa, hahaha

      makasih ya mas sudah mau jawab pertanyaan saya.

      Delete
    3. wah syukur klo bgtu mas...... dulu saya jg binung tiap kli share yg nongol cm nama blog hahahaha .. . .

      makasih reviewnya mas Muhammad Faris Al Fatih .....

      Delete

- Pengunjung yang hebat pasti meninggalkan komentar
- Komentar IKLAN / LINK AKTIV tidak akan di Publish
- Komentar mengandung unsur SARA tidak akan di Publish
- Komentarlah dengan bijak sesuai topik artikel
- Komentar anda menjadi undangan bagi saya

Followers