Sunday, November 8, 2015

Cara Membedakan Foto Asli Dan Editan

Salam sejahtera sobat laresawoo. Marah ? Jelas iya kalau foto kita yang ada dalam media sosial disalahgunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Misalnya muka kita diganti dengan muka orang lain atau badan kita diganti dengan badan orang lain dan masih banyak lagi. Mungkin kalau hasilnya menuju ke arah yang lebih baik, kita sedikit bisa memaafkan. Tetapi jika hasilnya sangat jauh dari norma-norma yang ada, pasti kita akan merasa dilecehkan. Padahal jika kita mau memahami tentang edit foto, maka lapangan pekerjaan yang mau menerima tukang edit foto sangatlah banyak. Dari pada kita edit foto yang tidak jelas kemana arahnya dan tidak menghasilkan apa-apa, lebih baik kita salurkan bakat foto editing ke tempat yang jelas.

Cara Membedakan Foto Asli Dan EditanBagi yang awam dengan skill editing, pasti menelan mentah-mentah gambar yang ada di depan mata mereka. Misalnya, banyak sekali foto-foto artis indonesia yang tidak senonoh beredar di internet. Mungkin hanya 25% yang benar-benar asli, sisanya adalah hasil editing tangan-tangan jahil yang memanfaatkan wajah para artis untuk bersenang-senang.

Kalau saya pribadi tidak akan percaya begitu saja dengan foto-foto artis atau model yang ada di dunia maya, kecuali latar belakang mereka memang seperti itu. Sebenarnya sangat gampang dan mudah untuk membedakan foto asli dan foto editan. Tapi tidak bisa dengan hanya melihatnya saja, kecuali kalau foto tersebut memang telrihat beda. Jika foto tersebut sama persis, maka ada beberapa cara bisa kita lakukan yaitu,

Cara Membedakan Foto Asli Dan Editan

DENGAN NOTEPAD
1. Buka foto yang mau dicek asli apa palsu

2. Klik kanan pada foto dan pilih Open With NOTEPAD

3. Nanti akan muncul tulisan alien, lalu tekan CTRL + A
Cara Membedakan Foto Asli Dan Editan

4. Lalu tekan CTRL + F dan ketik PHOTOSHOP kemudian tekan ENTER
Cara Membedakan Foto Asli Dan Editan

5. Jika muncul tulisan seperti pada gambar di atas, berarti bisa dibilang kalau foto tersebut asli.

6. Jika muncul tulisan seperti gambar dibawah ini, berarti foto tersebut sudah pernah dibuka menggunakan Photoshop.
Cara Membedakan Foto Asli Dan Editan

baca juga : Membuat Efek Miniatur

DENGAN MELIHAT PROPERTIES
1. Klik kanan pada foto yang mau dicek keasliannya lalu pilih Properties

2. Lalu pilih bagian Summary
Cara Membedakan Foto Asli Dan Editan

3. Kalau gambar tersebut asli maka tidak ada tulisan Photoshop

4. Jika palsu atau hasil editan maka akan terlihat seperti dibawah ini
Cara Membedakan Foto Asli Dan Editan

CATATAN ! Untuk gambar hasil download dari internet belum tentu bisa di tes menggunakan cara di atas

Nah, sekarang kita bisa lebih hati-hati untuk mengambil keputusan tentang suatu gambar. Sebelum kita mengritisi sebuah gambar sebaiknya kita cari dulu informasi mengenai gambar tersebut. Demikian yang bisa saya bagikan buat para pengunjung setia laresawoo. Semoga bisa menambah pengetahuan kita semua. Sampai jumpa, Salam.
Artikel Menarik Lainnya
Previous Post
Next Post

2 comments:

  1. Wah... bisa berfungsi nih... untuk melacak sebuah photo tersebut asli atau bukan...
    Akhirnya saya jadi tahu...
    Terima kasih share artikelnya.. :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. tp tidak semua foto bisa dilacak menggunakan trik ini. . . .ehhehe

      Delete

- Pengunjung yang hebat pasti meninggalkan komentar
- Komentar IKLAN / LINK AKTIV tidak akan di Publish
- Komentar mengandung unsur SARA tidak akan di Publish
- Komentarlah dengan bijak sesuai topik artikel
- Komentar anda menjadi undangan bagi saya

Followers