Wednesday, September 28, 2016

Tutorial Mengganti Warna Tembok Dengan Photoshop

Tutorial Mengganti Warna Tembok Dengan PhotoshopSalam sejahtera sobat laresawoo. Mohon maaf akhir-akhir ini saya tidak bisa sering-sering update artikel karena sesuatu hal. Tapi saya pasti akan menyempatkan diri untuk bisa menulis artikel baru pada blog ini. Untuk kali ini saya akan membahas tentang warna dalam adobe photoshop, atau tepatnya mengganti warna pada suatu benda/obyek. Dan sebagai contoh, saya akan mengganti warna tembok menggunakan photoshop. Jangan khawatir, tutorial yang akan saya bagikan ini sangat-sangat sederhana. Tapi bisa menghasilkan sesuatu yang luar biasa (bagi saya ^^).


Mungkin sebagian orang mengganggap apa yang kita lakukan di dalam photoshop hanyalah sebuah hobi atau kesenangan saja. Namun jika kita bisa menggunakan photoshop sebagai media untuk belajar atau bahkan sebagai mesin pencari uang, maka anggapan orang lain tentang hobi dan kesenangan tersebut pasti akan terbantahkan. Saya ambil contoh kasus warna tembok dalam tutorial ini, coba anda bayangkan jika anda ingin mengganti warna tembok kamar atau warna seluruh tembok rumah anda. Apakah cukup hanya dengan membayangkan saja perpaduan warna yang akan anda gunakan dalam ruangan-ruangan rumah anda ? Saya yakin kita akan lebih pas dan mantab jika kita bisa melihat langsung seperti apa warna-warna tersebut jika sudah dipakai dalam rumah kita. Salah satu program yang bisa mewujudkannya adalah adobe photoshop. Langsung saja silahkan simak baik-baik cara mengganti warna tembok dengan photoshop dibawah ini!

6 Langkah Cara Mengganti Warna Tembok Dengan Photoshop


1. Buka Adobe Photoshop versi berapapun lalu buka foto rumah yang akan kita eksekusi
2. Seleksi bagian tembok yang ingin anda ganti warnanya menggunakan Pen Tools dengan pengaturan seperti gambar dibawah ini
Tutorial Mengganti Warna Tembok Dengan Photoshop
hasil seleksi saya
Tutorial Mengganti Warna Tembok Dengan Photoshop
3. Klik kanan lalu pilih Make Selection lalu tekan OK agar Path tersebut berubah menjadi garis-garis seleksi
Tutorial Mengganti Warna Tembok Dengan Photoshop
hasilnya
Tutorial Mengganti Warna Tembok Dengan Photoshop

4. Tambahkan pengaturan Hue/Saturation (layer > new adjusment layer > hue/saturation) lalu tekan OK.
Tutorial Mengganti Warna Tembok Dengan Photoshop

5. Centang bagian Colorize kemudian atur Hue/Saturation/Lightness sesuai keinginan anda, jika sudah pas silahkan tekan OK. Hasilnya seperti dibawah ini
Tutorial Mengganti Warna Tembok Dengan Photoshop

6. Hapus bagian-bagian yang tidak perlu diberi warna menggunakan Erase atau Pen Tools seperti Stop Kontak dan lain-lain (selain tembok).
Tutorial Mengganti Warna Tembok Dengan Photoshop

jangan lewatkan : Teknik Dasar Belajar Photoshop
Sekarang anda bisa menikmati perpaduan warna yang dikehendaki sebelum benar-benar diaplikasikan secara nyata pada tembok anda. Jika warna tersebut terasa tidak cocok, silahkan ulangi langkah-langkah di atas. Sebenarnya teknik ini tidak hanya untuk tembok saja, silahkan melakukan eksperimen menggunakan benda-benda yang lain seperti kulit manusia, buah-buahan, pohon dan lain-lain. 

Semoga artikel pendek ini bisa memberikan inspirasi bagi kita semua agar terbiasa atau paling tidak membiasakan diri untuk membuat perencanaan yang matang dalam melakukan sesuatu. Mohon maaf jika tulisan saya kurang bisa dipahami, jika ada pertanyaan seputar artikel diatas silahkan tulis pertanyaan anda pada kolom komentar yang sudah disediakan. Sampai jumpa pada artikel menarik berikutnya.
Artikel Menarik Lainnya
Previous Post
Next Post

0 komentar:

- Pengunjung yang hebat pasti meninggalkan komentar
- Komentar IKLAN / LINK AKTIV tidak akan di Publish
- Komentar mengandung unsur SARA tidak akan di Publish
- Komentarlah dengan bijak sesuai topik artikel
- Komentar anda menjadi undangan bagi saya

Followers